Selasa, 19 Januari 2010

PEMROGRAMAN MULTIMEDIA

Pemrograman Multimedia disebut juga sebagai multimedia programming atau multimedia authoring. Multimedia authoring merupakan proses pembuatan suatu aplikasi komputer yang melibatkan aspek-aspek multimedia yang terintegrasi dalam sebuah software authoring. Hasil output multimedia authoring biasanya berupa aplikasi dengan tampilan yang menarik dari segi visual maupun interaktivitas. Soal-soal latihan (dalam bentuk pilihan ganda) dalam suatu pelajaran dapat dibuat dalam bentuk program komputer menggunakan software multimedia authoring.
Deskripsi suatu kejadian juga dapat dapat divisualisasikan menggunakan software multimedia authoring. Jadi, software jenis ini sangat tepat digunakan untuk menghasilkan suatu perangkat lunak berbasis komputer.
Software authoring yang sering digunakan untuk membuat perangkat lunak pembelajaran berbasis komputer antara lain: Macromedia Authorware, Macromedia Flash, Macromedia Director, dan Multimedia Builder.
Software jenis ini menggabungkan fasilitas aplikasi grafis, teks, audio, animasi dan bahasa pemrograman untuk menghasilkan software yang menarik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar